Dua WBP Lapas Permisan Terima Kunjungan dari Kedutaan Besar Jerman

    Dua WBP Lapas Permisan Terima Kunjungan dari Kedutaan Besar Jerman
    Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah menerima kunjungan dari Konsuler Kedutaan Besar Jerman pada hari Selasa (14/5/2024). Dok Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah menerima kunjungan dari Konsuler Kedutaan Besar Jerman pada hari Selasa (14/5/2024).

    Kunjungan dari Konsuler Kedutaan Besar Jerman ini dilaksanakan dalam rangka untuk menjumpai Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Permisan yang merupakan Warga Negara Jerman.

    Dalam kunjungan ini pihak kedutaan menjumpai dua orang Warga Negara Jerman yang pada saat ini berstatus sebagai Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Permisan.

    Bertempat di Ruang Binadik Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan kegiatan kunjungan dimulai pada pukul 10.15 WIB dan berakhir pada pukul 12.00 WIB. 

    Selama kegiatan kunjungan berlangsung Petugas Pembinaan dari Seksi Binadik Lapas Permisan turut mendampingi untuk memastikan kunjungan berlangsung dengan aman dan sesuai dengan SOP.

    Kalapas Permisan Ahmad Hardi menjelaskan bahwa Lapas Permisan senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh Warga Binaan, tak terkecuali bagi Warga Negara Asing.

    "Alhamdulilah kunjungan dari Konsuler Kedutaan Besar Jerman di Lapas Permisan berlangsung dengan tertib dan kondusif, " jelasnya.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Permisan Ikuti Asistensi Kehumasan...

    Artikel Berikutnya

    Penuhi Hak Warga Binaan, 3 WBP Lapas Permisan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Finalisasi Modul Konseling Narapidana Terorisme Rentan Terwujud dalam Lokakarya Sinergi Dirjenpas dan Yayasan Penerimaan Internasional Indonesia
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    HUT Korpri ke-53, Kapolda Jateng Tegaskan ASN Bagian Tak Terpisahkan dari Polri 
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM

    Ikuti Kami